Carolinaab.com – Salah satu hal yang terkenal di Indonesia itu adalah soal kekayaan alam yang memang sangatlah indah dan juga menarik. Pemandangan alam yang ada di Indonesia itu tidak ada habisnya, sehingga ada banyak sekali spot wisata yang bisa menarik banyak wisatawan. Tidak heran akhirnya ada banyak sekali wisatawan asing yang sampai datang ke Indonesia untuk berwisata alam di Indonesia.
Di Indonesia sendiri ada cukup banyak tempat-tempat wisata yang populer, tapi masih banyak juga tempat wisata yang belum diketahui. Biasanya tempat wisata yang masih tersembunyi ini masih sangat asri suasana alamnya, karena belum terlalu banyak dikunjungi orang. Banyak sekali orang di Indonesia yang justru memilih tempat wisata yang masih tersembunyi itu, karena belum terlalu ramai.
Contents
Keuntungan Berwisata Ke Tempat Wisata Tersembunyi
Ada beberapa keuntungan memang yang membuat orang itu ingin mengunjungi tempat wisata yang masih tersembunyi dan tidak banyak diketahui. Beberapa orang sampai mencari informasi tempat wisata tersembunyi untuk menjadi destinasi wisata pada saat mereka berlibur. Berikut ini kami akan jelaskan beberapa keuntungan yang bisa kalian dapatkan ketika ingin berwisata dan berlibur.
Lingkungan Masih Asri
Keuntungan yang paling pertama itu adalah soal kondisi lingkungan dari tempat wisata yang bisa dibilang tidak banyak diketahui orang itu. Biasanya kondisi lingkungan pada tempat wisata tersebut sangat asri dan juga masih terjaga keasliannya. Sehingga udaranya pun jelas akan sangat segar dan juga nuansa alam di tempat tersebut masih sangat terjaga dengan baik.
Lebih Tenang Atau Tidak Ramai
Keuntungan yang kedua yakni soal kondisi tempat wisata, di mana biasanya kondisinya itu jauh lebih tenang atau tidak ramai. Keramaian di tempat wisata itu terkadang membuat kita tidak bisa menikmati wisata alam tersebut dengan lebih baik. Terkadang kita mencari ketenangan pada saat berlibur, dan tempat wisata yang tersembunyi ini bisa menjadi pilihan yang tepat.
Biasanya belum banyak pengunjung yang datang ke tempat wisata tersebut, jadi masih cukup tenang suasananya. Hal ini membuat tempat wisata tersebut menjadi tempat yang tepat untuk mencari suasana ketenangan.
Mendapat Suasana Baru
Keuntungan yang ketiga yakni kalian bisa mendapatkan suasana yang baru yang mungkin belum pernah kalian temukan sebelumnya. Suasana yang baru dalam berlibur itu mungkin penting, karena mungkin sudah semua tempat dikunjungi. Jadi kalian bisa menikmati suasana baru pada tempat wisata yang mungkin belum diketahui banyak orang.
Rekomendasi Tempat Wisata Tersembunyi Di Indonesia
Tentunya sebelum memilih tempat yang merupakan surga tersembunyi di Indonesia, kalian mungkin perlu mencari informasinya terlebih dahulu. Kalau sembarangan memilih siapa tahu malah justru zonk dan kalian malah tidak mendapatkan apa yang mungkin kalian butuhkan. Jadi perlu sekali mencari informasinya dulu supaya kalian tahu gambaran kondisinya itu seperti apa dan apa yang bisa dinikmati.
Salah satu informasi yang mungkin perlu kalian cari yakni informasi dengan rekomendasi tempat wisata yang mungkin menjadi surga tersembunyi. Berikut ini kami akan coba jelaskan rekomendasi tempat wisata yang menarik untuk bisa menjadi destinasi wisata yang belum banyak diketahui orang.
Kawah Ijen
Tempat pertama yang kami rekomendasikan itu adalah Kawah Ijen yang lokasinya itu ada di provinsi Jawa Timur. Lokasi tepat dari Kawah Ijen ini sendiri ada di antara Kabupaten Banyuwangi dan Kabupaten Bondowoso. Tempat wisata ini bisa dibilang sedang cukup populer, karena tentunya memiliki keunikan tersendiri yang layak untuk dilihat.
Salah satu keunikan yang dimiliki oleh Kawah Ijen ini adalah soal fenomena api biru atau blue fire yang sangat langka. Kalian tidak perlu jauh-jauh ke Islandia untuk menjumpai fenomena itu karena kalian bisa mendatangi saja Kawah Ijen ini. Mungkin popularitas dari tempat wisata ini masih belum bisa dibandingkan dengan kawah putih atau gunung lainnya, jadi masih cukup tersembunyi.
Bila kalian mengunjungi Kawah Ijen maka kalian bisa melihat aktivitas penambangan belerang pada siang hari. Pada malam hari kalian akan bisa melihat fenomena blue fire yang sangat unik dan juga pastinya menarik ini.
Danau Kakaban
Tempat wisata yang berikutnya itu ada Danau Kakaban yang ada di Pulau Kakaban di Provinsi Kalimantan Timur. Danau ini termasuk dalam danau air tawar yang terbilang masih tersembunyi, lokasi tepatnya itu di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Danau ini memiliki keunikan yang tidak dimiliki oleh danau air tawar lainnya yakni danau ini dihuni oleh ubur-ubur.
Kalian tidak perlu khawatir dengan ubur-ubur yang ada di danau ini, karena mereka jenis ubur-ubur yang tidak menyengat. Jadi kalian bisa mencoba berenang di danau ini dengan tenang ketika mencoba mengunjungi tempat wisata danau Kakaban ini. Danau ini menjadi satu dari 2 tempat di dunia untuk menemukan ubur-ubur yang tidak menyengat selain di Jellyfish lake di Micronesia.
BACA JUGA : Rekomendasi Wisata Sejarah Di Eropa Terbaik
Danau Gunung Tujuh
Tempat wisata yang ketiga yakni Danau Gunung Tujuh yang berada di Gunung Kerinci yang ada di provinsi Jambi. Gunung Kerinci sendiri merupakan gunung yang tertinggi di Asia Tenggara dan di sana terdapat Danau Gunung Tujuh yang menarik. Danau ini lokasi tepatnya itu berada di Desa Pelompek, Kecamatan Kayu Aro, Kabupaten Kerinci di provinsi Jambi.
Danau ini diberi nama Gunung Tujuh karena dikelilingi oleh tujuh puncak gunung di sekitarnya dan menjadi destinasi wisata yang sangat menarik. Danau ini termasuk dalam Taman Nasional Kerinci Seblat tepatnya di puncak Gunung Tujuh. Jadi kami perlu ingatkan kalau untuk bisa mencapai danau ini memang membutuhkan usaha yang cukup besar.
Dibalik sulitnya mencapai danau tersebut, kalian akan bisa mendapatkan pemandangan yang sangat indah dan juga udara yang sangat segar. Di danau ini pun terdapat hamparan pasir pantai yang sering menjadi tempat untuk berkemah.
Pantai Pink
Tempat wisata selanjutnya yang juga tidak kalah unik itu ada Pantai Pink yang berada di Nusa Tenggara Timur. Soal lokasinya sendiri ada di Pulau Komodo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, provinsi Nusa Tenggara Timur. Pantai ini menjadi pilihan wisata yang menarik di Pulau Komodo selain melihat-lihat hewan eksotis Komodo yang banyak terdapat di pulau ini.
Salah satu keunikan yang membuat kalian itu sebaiknya mengunjungi pantai ini adalah karena warna pasir pantai yang berwarna pink. Di dunia ini hanya ada 7 pantai yang memiliki pasir pantai dengan warna merah muda dan Pantai Pink ini adalah salah satunya. Warna pasir merah muda ini berasal dari campuran pasir putih dengan karang dengan warna merah muda.
Air laut di pantai ini memang sangat jernih, sehingga sangat tepat untuk beragam kegiatan bawah laut seperti snorkeling atau diving. Untuk mencapai panti ini kalian perlu menempuh perjalanan 2 jam dari kota Mataram.
Pantai Giliyang
Tempat wisata berikutnya yang tidak kalah menarik yakni Pantai Giliyang yang berada di Madura, Jawa Timur. Pantai ini memang masih cukup tersembunyi jadi belum banyak orang yang tahu mengenai pantai yang ada di Madura ini. Karena itulah kalian bisa menjadikan pantai tersebut sebagai destinasi wisata yang menarik dan belum ramai dikunjungi orang.
Pulau ini terkenal dengan kandungan oksigen yang cukup tinggi di dunia bahkan kandungan oksigennya itu mencapai 21%. Jadi bisa dibilang kalian akan bisa mendapatkan udara yang sehat ketika berkunjung ke Pantai Giliyang ini. Selain udara yang segar kalian pun bisa mengunjungi beberapa spot menarik seperti goa-goa yang tersedia di pantai ini.
Pemandian Air Soda
Berikutnya ada Pemandian Air Soda yang berada di Desa Parbubu I, Kabupaten Tapanuli Utara, yang cukup viral. Bisa dibilang air soda karena ada banyak gelembung di air tersebut yang secara sekilas itu sama seperti air soda. Ini adalah tempat satu-satunya di Indonesia, jadi sebelum ramai ada baiknya kalian mengunjungi tempat ini dulu.
Air Terjun Sipiso-piso
Selanjutnya ada tempat wisata Air Terjun Sipiso-piso yang ada di Desa Tongging, Kecamatan Merek, Kabupaten Karo, provinsi Sumatera Utara. Air terjun ini tingginya itu sekitar 120 meter dan dari atas kalian akan bisa melihat pemandangan Danau Toba yang indah. Air yang ada di sana itu sangat dingin dan menyegarkan, selain itu ada banyak pemandangan yang bisa memanjakan mata kalian.
Pantai Wedi Ombo
Tempat wisata yang selanjutnya itu adalah Pantai Wedi Ombo yang lokasinya itu ada di Daerah istimewa Yogyakarta. Lokasinya itu ada di Kabupaten Gunung Kidul dan pantainya itu didominasi oleh batuan karang dan juga pasir putih yang sangat cantik. Untuk mencapai pantai ini membutuhkan waktu sekitar 2 jam dari pusat kota Yogyakarta.
Meskipun terbilang cukup jauh, tapi pantai ini memiliki pemandangan yang sangat indah dengan beragam fasilitas yang menarik. Kalian pun bisa melakukan beragam aktivitas air yang sangat menarik atau bisa menghabiskan waktu dengan teman di sana.
Leuwi Hejo
Tempat wisata selanjutnya ada Leuwi Hejo yang lokasinya itu ada di Kota Bogor yang merupakan salah satu air terjun yang ada di Sentul. Udara yang segar akan bisa kalian jumpai di tempat ini dengan alunan suara gemercik air yang sangat menenangkan jiwa. Lokasi tepat dari tempat wisata ini adalah di Cibadak, Sukamakmur, Kabupaten Bogor, provinsi Jawa Barat.
Kalian bisa menikmati berendam air yang segar di air terjun ini, dan yang menarik adalah kalian bisa melakukannya secara gratis lho.
BACA JUGA : Kelebihan dan Kekurangan Zoom Vs Google Meet
Pantai Ora
Terakhir ada Pantai Ora yang lokasinya di Pulau Seram, Kecamatan Seram Utara, Kabupaten Maluku Tengah. Daerah timur Indonesia itu memang sangat terkenal dengan pemandangan alam yang sangat indah dan memukau. Jadi tidak heran kalau akhirnya kalian akan bisa menjumpai banyak sekali pantai dengan pemandangan yang sangat indah.
Pasir pantai di Pantai Ora itu sangat bersih dan juga memiliki air yang sangat jernih yang bisa menambah keindahan pemandangan alam. Kalian pun akan bisa melihat pemandangan pegunungan kapur sebagai latar belakang pemandangan di pantai ini. Air yang jernih memungkinkan kalian untuk melakukan snorkeling atau diving di pantai ini.
Demikianlah beberapa tempat wisata tersembunyi yang indah di Indonesia menurut carolinaab.